Firefox 3.5 kini telah menginjak tahap Release Candidate (RC) 2. RC 2 merupakan bagian ketujuh dari Firefox 3.5. Adapun Firefox 3.5 ini dijanjikan menawarkan banyak perubahan ketimbang veris sebelumnya.
Feature Firefox 3.5 RC2 ini memiliki tool peningkatan yang berfungsi untuk mengontrol private data user, termasuk Private Browsing Mode, performance yang lebih baik dan stabilitas dengan engine JavaScript Trace Monkey. Dukungan lainnya tampak pada tersedianya Location Aware Browsing yang menggunakan web standar untuk geolocation dan teknologi audio dan video menggunakan HTML5, CSS, JavaScript query selector dan SVG transform.
Tertarik mengunduh Firefox 3.5 RC2? Silakan kunjungi link berikut http://www.mozilla.com/en-US/firefox/all-rc.html. Namun demikian, ada beberapa syarat yang wajib dipenuhi. Masing-masing untuk versi sistem operasi Windows, Mac OS X dan Linux.
Untuk sistem operasi Windows (Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista). Minimum Hardware : Pentium 233 MHz (Rekomendasi: Pentium 500MHz atau di atasnya), 64 MB RAM (Rekomendasi: 128 MB RAM atau lebih), space harddisk 52 MB.
Untuk sistem operasi Mac OS X 10.4 atau di atasnya. Minimum Hardware : Macintosh computer dengan Intel x86 atau PowerPC G3, G4, atau processor G5, 128 MB RAM (Rekomendasi d: 256 MB RAM atau di atasnya), space harddisk 200 MB.
Sedangkan untuk sistem operasi Linux. Rekomendasi paket atau library : NetworkManager 0.7 atau di atasnya, DBus 1.0 atau di atasnya, HAL 0.5.8 di atasnya, GNOME 2.16 atau di atasnya. (Indah PM)
Ayo Cicip Firefox 3.5 RC 2!
Selasa, 23 Juni 2009
Diposting oleh
md corporation
di
1:03 PM
0
komentar
Kaspersky Anti-Virus 2009 Sabet Peringkat Tertinggi
Sabtu, 06 Juni 2009
Kabar gembira datang dari Kaspersky Anti Virus (KAV) 2009, anti virus asal Rusia. Tepat di awal Juni 2009 ini, KAV mengumumkan prestasinya yang berhasil menyabet penghargaan sebagai produk unggulan dari laboratorium tes otorisasi AV-Comparatives.
KAV 2009 sukses bercokol pada peringkat teratas karena berhasil menunjukkan deteksi heuristis tingkat tinggi untuk malware baru dengan jumlah false positives yang minimal.
Prestasi tersebut berhasil diraih sebagai peringkat tertinggi AV-Comparatives pada Advanced+ setelah mendemontrasikan deteksi heuristis yang unggul terhadap malware dan mengabaikan jumlah false positive.
Selama percobaan oleh AV-Comparatives, solusi antivirus dievaluasi berdasarkan kriteria seperti tingkat heuristis yang mereka deteksi dan jumlah false positives yang dihasilkan. Sampel malware yang digunakan selama pengujian tingkat deteksi dikumpulkan selama periode 9-16 Februari 2009 (1 minggu setelah produk signature database terakhir diupdate). Sedangkan semua teknologi yang memungkinkan penggunaan sumber daya global atau perlindungan di Internet ("in-the-cloud") telah di-non-aktifkan.
Kriteria vital ketika mengevaluasi solusi antivirus saat ini adalah peringkat deteksi heuristis, presentase program jahat baru yang terdeteksi tanpa penggunaan signatures dan tanpa membuka piranti lunak yang dicurigai atau tiruannya. Selain Kaspersky Anti-Virus 2009, hanya ada dua produk lain yang juga mendapatkan peringkat Advanced+.
Tertarik mencoba Kaspersky Anti-Virus 2009? Silakan saja berkunjung ke kaspersky.com/trials, di sana tersedia pula Kaspersky Internet Security 2009. Selamat mencoba.
Diposting oleh
md corporation
di
9:31 PM
1 komentar
Windows 7, Akhirnya Datang Juga
Sistem operasi "gress" milik Microsoft ini telah memasuki tahap akhir. Windows 7—demikian OS terbaru Microsoft yang akan menggantikan Vista—dijadwalkan akan siap meluncur pada Oktober 2009 mendatang.
Awalnya, Microsoft berencana akan merilis Windows 7 pada tahun 2010, namun dari sumber berita yang kami lansir pada Selasa (2/6) kemarin tersiar kabar kalau kode Windows 7 akan diselesaikan secepatnya. Kode sistem Windows 7 akan dikirim ke manufaktur pada pertengahan Juli mendatang. Namun demikian, Microsoft tetap yakin kalau OS yang mengusung moda layar sentuh itu akan selesai di bulan Oktober.
Sistem operasi teranyar Microsoft ini sedianya akan dirilis dalam 6 versi, yaitu Starter Edition, Home Premium, Professional, Enterprise, Ultimate dan Home Basic. Namu demikian belum disebutkan kisaran harga untuk masing-masing versi.
Microsoft menyatakan, peluncuran Windows 7 ini merupakan sebuah upgrade program yang dapat menggenjot penjualan PC dengan mengemas sistem operasi Windows di dalamnya. Meski detil mengenai Windows 7 belum tuntas disebutkan, namun disebutkan kalau mesin Windows Vista akan ikut dibenamkan dan masuk dalam kualifikasi upgrade bebas ke Windows 7 mulai 1 Juli mendatang
Diposting oleh
md corporation
di
9:24 PM
0
komentar
Intel i7 Tembus Clock Speed 3,33 GHz
Intel mengklaim prosesor Core i7 Extreme Edition yang baru saja dirilisnya merupakan salah satu chip desktop paling gesit. Pasalnya, chip Intel Core i7 975 ini dibangun dengan manufaktur 45nm dan mengadopsi arsitektur Nehalem yang mampu melaju dengan clock speed 3,33 GHz. Ditambah lagi dengan L3 Smart Cache sebesar 8 GB.
Chip Core i7 975 ini akan menjadi kelas kedua setelah Core i7 965. Prosesor quad-core Intel Core i7 975 ini bahkan diklaim juga mengusung kecepatan 4 persen sampai 5 persen ketimbang prosesor Intel pendahulunya, Core i7 965.
Core i7 didesain dengan ukuran 263 m2, didukung oleh L2 cache 1 MB, L2 cache 8 MB, satu multiplier clock 25X dan satu TDP (Thermal Design Power) 130 W. Sementara itu, Intel juga merilis Core i7 950 dengan clock speed 3,06 Ghz yang berfrekuensi QPI 4,8 GT/sec.
Untuk frekuensi Dual QuickPath Interconnects (QPI) dapat mentransfer data pada kecepatan 6,4 GT/sec, serta kinerja Intel's SpeedStep (EIST), Virtualization (VT) dan teknologi Turbo Boost auto-overclocking yang telah diaktifkan. Intel Core i7 950 ini mematok harga berkisar antara US$540 hingga US$570
Diposting oleh
md corporation
di
9:13 PM
0
komentar
Raksasa prosesor dunia, Intel berencana bakal kembali mengeluarkan prosesor "gress" nya. Tepat satu tahun ke depan, Intel dijadwalkan akan merilis Neh
Senin, 01 Juni 2009
Raksasa prosesor dunia, Intel berencana bakal kembali mengeluarkan prosesor "gress" nya. Tepat satu tahun ke depan, Intel dijadwalkan akan merilis Nehalem-EX yang sedianya akan digelontor pada kuartal pertama 2010.
Intel mengklaim kalai debutan terbarunya ini memiliki rancangan yang lebih kuat ketimbang chip versi multi prosesor Xeon yang biasa digunakan untuk server. Nehalem-EX menyediakan dua perbaikan, yaitu dapat meningkatkan jumlah core dalam satu keping (dari enam sampai delapan core), dan setiap core itu akan menangani dua urutan pada peranti lunak.
"Dengan prosesor yang baru ini, server akan dapat menangani hingga delapan soket untuk memperkuat tenaga chip baru. Chip dari pihak ketiga juga dapat ditingkatkan melebihi itu," kata Boyd Davis (General Manager Pemasaran server Intel).
Selain memperkenalkan prototype prosesor baru ini, Intel juga akan memroduksi beberapa pusat unit pengelolaan. Mulai pembuatan multiprosesor termahal dan tercanggih hingga chip untuk server besar. Intel pun akan memroduksi prosesor komputer untuk desktop dan notebook. Sayangnya, hingga berita ini diturunkan, Intel belum melencir berapa kisara harga yang aka dipatok pada jagoan barunya nanti.
Diposting oleh
md corporation
di
8:00 AM
0
komentar